Sedan Sport Nan Mewah
Kamis, 01 Juli 2010 | 01:11 WIB
Besar Kecil Normal
foto
ALL NEW BMW 5-SERIES
TEMPO Interaktif, Jakarta -Tiga model terbaru BMW Seri 5 generasi VI diluncurkan BMW (Bayerische Motoren Werke) Indonesia di Plaza Senayan, Jakarta, medio Juni silam. Penampilan Seri-5 makin eksklusif karena mengalami perubahan total desain pada bodi dan interior.
Sejak diperkenalkan 40 tahun silam, penjualan All New Seri 5 mencapai 5,5 juta unit. Kekuatan BMW Seri 5 selama ini terletak pada mesin, transmisi, dan sasisnya.
Kehadiran generasi keenam All New BMW 5-Series menambah kekuatan pada kenyamanan dan ruang lebih lega di kabin belakang. “Ini akan menjadi Seri 5 baru yang luar biasa dan terbaik di kelasnya," kata Presiden Direktur BMW Indonesia Ramesh Divyanathana.
Seri-5 terbaru memang banyak mengadopsi komponen dan fitur Seri-7. Karena itu pula, interior, terutama ruang kaki, lebih luas dari Seri-5 sebelumnya. Untuk penumpang belakang, kini tersedia dua TV LCD. “Itulah bukti bahwa Seri- 5 sekarang ini makin lengkap,” ujar Ramesh.
Tiga model terbaru Seri 5 tersebut adalah BMW 535i yang dibanderol Rp 1,188 miliar, BMW 528i seharga Rp 958 juta, dan BMW 523i Executive seharga Rp 818 juta. Perbedaan ketiganya ada pada kapasitas dan performa mesin plus kelengkapan interior dan fitur lainnya.
Untul All New BMW Seri 5 ini ditawarkan dengan enam pilihan warna yakni Alpine White, Black Sapphire, Imperial Blue, Sophisto Grey, Space Grey, dan Titanium Silver. BMW juga menyediakan pilihan warna interior antara lain gelap (dark) dan krem (biege) yang cerah. Adapun warna dasbor tetap hitam.
Model paling mewah BMW 535i dibekali mesin 6 silinder segaris berkapasitas 2.979 cc. Menariknya, mesin ini merupakan mesin pertama yang menggabungkan teknologi turbocharger dan Twinpower dengan High Precision Direct Injection.
Dua model lainnya (528i dan 523i) dibekali mesin enam silinder dengan sistem naturally aspirated dengan teknologi Double VANOS dan Valvetronic untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar, masing-masing berkapasitas 2.996cc dan 2.497cc.
Untuk menambah sensansi berkendara, BMW 535i juga dilengkapi eksekutif sejati dengan transmisi otomatis sport 8 kecepatan yang dilengkapi Steptronic dan pedal pada kemudi sportnya. Model ini juga menghadirkan Adaptive Headlights, Comfort Access dan Dynamic Driving Control yang memungkinkan pengaturan respon kemudi sesuai keinginan pengemudi.
Fitur lain yang menjadi unggulan BMW 535i terbaru adalah fitur kenyamanan yang tertuang dalam sistem entertainment terbaik yaitu HiFi profesional LOGIC7 dengan 16 speaker, power amplifier 600 W dan Dolby Pro Logic. USB Audio dan Bluetooth interface adalah fitur standar di model ini.
BMW 528i memiliki fitur entertainment di ruang kabin belakang dengan dua monitor 8 inci beresolusi tinggi, DVD drive, system HiFi dengan 12 loudspeaker dan amplifier digital 205 W, monitor depan 10.2 inci dengan fungsi TV serta USB Audio interface. BMW 523i dilengkapi sistem HiFi dengan 12 loudspeaker, amplifier digital 205 W, layar monitor 7 inci beresolusi tinggi dan USB Audio interface.
Semua model BMW Seri 5 terbaru ini dilengkapi fitur keyless start dan atap kaca elektrik sebagai fitur penunjang kenyamanan, cruise control dengan fungsi pengereman, lampu depan Bi Xenon dan cincin LED, sistem bantu kemudi Servotronic serta dipacu mesin segaris enam silinder yang disandingkan dengan transmisi otomatis 8 kecepatan.
BMW Seri 5 terbaru hadir dengan teknologi BMW EfficientDynamics yang beragam. Inovasi-inovasi terbaru dalam teknologi ini mencakup Brake Energy Regeneration, kemudi elektromekanik dan low rollingresistance tires. Konstruksi bahan ringan ditunjang oleh pemakaian aluminium pada konstruksi pintu mobil, kap mesin, panel samping depan dan komponen suspensi.
Yang juga menarik dari Seri 5 terbaru ini adalah jarak sumbu roda 2.968 mm, terpanjang di kelasnya dan 58 mm lebih panjang dibanding model sebelumnya. Efeknya, pengendalian mobil menjadi lebih mudah dan memberikan kenyamanan yang lebih baik bagi penumpang.
Selain itu, wishbone ganda terbaru pada poros depan dan multilink pada poros belakang memastikan pengendaraan yang nyaman dan halus. Seri 5 generasi terbaru ini juga tercatat sebagai mobil pertama yang dilengkapi transmisi otomatis delapan kecepatan dan suspensi depan double-wishbone serta sumbu roda belakang berbahan aluminium.
BMW Indonesia memberikan garansi selama dua tahun dengan dengan layanan perawatan selama lima tahun." Layanan perawatan seperti servis, ganti busi, cakram dan tidak lebih dari 60 ribu km," ujar Regional Manager Sales BMW Indonesia Jentri W. Izhar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar