Locations of visitors to this page JAMBI GLOBAL: KANDIDAT CURI START UNTUK KAMPANYE WALAU TERSELUBUNG

Senin, 15 November 2010

KANDIDAT CURI START UNTUK KAMPANYE WALAU TERSELUBUNG

INDONESIA GLOBAL
Sejumlah calon walikota dan wakil walikota Sungai Penuh memanfaatkan moment untuk kampanye terselubung, yang lazim disebut mencuri start. Walaupun jadwal kampanye Pilwako Sungai Penuh belum ada.

    Para kandidat punya strategi jitu untuk menarik simpati dan menyampaikan pesan-pesan yang sifatnya mengajak. Berbagai upaya dilakukan calon yang dinilai sejumlah kalangan berkampanye sebelum waktunya alias mencuri start. Misalnya, pertemuan tim sukses dengan tokoh masyarakat, pelantikan tim sukses, bahkan melalui dunia maya seperti facebook dan twiter.
   
    "Ada juga beberapa orang calon mencari kesempatan berkampanye dengan cara mengadakan berbagai kegiatan sosial dan even-even lainnya yang mengundang banyak massa," ujar Ketua Panwaslu Kota Sungai Penuh, Suhaimi kepada Tribun, Jumat (12/11).

    Ia mengatakan, pihaknya sudah menyadarkan calon melalui tim suksesnya, dengan cara melakukan beberapa kali pertamuan gabungan, yang materinya membahas masalah tersebut.
Terkait permasalahan diatas, Suhaimi mengatakan hal tersebut sudah merupakan lagu lama dalam dunia politik. Calon selalu mencari trik-trik untuk mencoba mencuri star kampanye sebelum jadwal yang ditetapkan.

    Walapun demikian, jika kenyataan di lapangan masih ditemukan hal tersebut, yang sudah jelas-jelas melakukan pelanggaran, maka pihaknya siap menerima laporan dari masyarakat terkait dugaan pelanggaran yang dilakukan calon.

    Di sisi lain dia mengharapkan kepada masyarakat untuk jangan takut melaporkan jikalau ada temuan dugaan pelanggaran yang dilakukan calon walikota Sungai Penuh, "Kita siap mengakomodir semua laporan masyarakat," pungkasnya.

    Untuk informasi, KPU Kerinci, hanya memberikan tujuh kali jatah kampanye, kepada tiap pasangan kandidat, yang akan bertarung di Pilwako Sungai Penuh. Ini ditetapkan, berdasarkan keputusan bersama antara KPU Kerinci selaku penyelenggara Pemilukada Kota Sungai Penuh, Kepolisian, Sat Pol PP, Panwaslu Kota Sungai Penuh, dan tim kampanye tiap pasangan calon walikota dan wakil walikota Sungai Penuh.

    Dalam pertemuan yang diselenggarakan di sekretariat KPU Kota Sungai Penuh beberapa waktu lalu, tiap kandidat dapat jadwal dan tempat kampanye yang sama, sesuai kesepakatan.

Tidak ada komentar: