Locations of visitors to this page JAMBI GLOBAL: PNS DI PEMKOT JAMBI KECEWA

Selasa, 16 November 2010

PNS DI PEMKOT JAMBI KECEWA

INDONESIA GLOBAL
Pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi mengaku kecewa dengan pelayanan Rumah Sakit (RS) H Abdul Manap Kota Jambi. Pasalnya, PNS yang menjadi peserta Asuransi Kesehatan (Askes) tidak dapat dilayani di rumah sakit itu.
Hendri, salah seorang PNS di Pemkot Jambi Jambi, kemarin (14/11), mengatakan, jika ingin berobat di RS Abdul Manap, ia harus menjadi pasien umum. Tidak bisa menggunakan kartu Askes, “padahal kita anggota Askes,” katanya.
RS Abdul Manap yang tidak bisa melayani kartu Askes itu sama dengan RS swasta. “Percuma RS milik pemerintah tapi tidak bisa melayani Askes, lebih baik di-swasta-kan saja,” sarannya.
Tidak dapat dilayani peserta Askes di RS Abdul Manap membuat Hendri enggan berobat di sana. “Saya tetap berobat di RS Raden Mattaher, walaupun RS Abdul Manap telah beroperasi,” tukasnya.
Sementara itu, Direktur RS Abdul Manap Ida Yuliati melalui Kasi Pelayanan Medis Aditya mengakui bahwa hingga saat ini, memang pihaknya belum bisa melayani pemegang kartu Askes. Hal ini dikarenakan RS Abdul Manap belum menjalin kerja sama dengan PT Askes.
Dikatakan, belum adanya kerja sama antara RS Kota dengan PT Askes, dikarenakan RS Kota belum memiliki izin tetap. “Izin tetap merupakan persyaratan kerja sama dengan PT Askes,” ujarnya.
Pengajuan izin tetap ke Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Jambi sudah dilakukan sejak awal bulan November 2010 lalu. “Semua persyaratan untuk mendapatkan izin tetap itu sudah dimasukkan, tapi hingga saat ini izin belum juga keluar,” ucapnya.
Ditanya, kenapa izin tetap baru diajukan? Aditya beralasan, tipe RS Abdul Manap baru dikeluarkan Kementerian Kesehatan RI pada bulan Oktober 2010 lalu, sedangkan sarat untuk mengurus izin tetap harus disertai dan tipe RS.
Wali Kota Jambi dr Bambang Priyanto menanggapi hal itu mengatakan, izin tetap RS Kota Jambi harus segera diterbitkan agar PNS bisa mendapatkan layanan RS Kota dengan menggunakan kartu Askes.
“Nanti akan saya koordinasikan dengan dokter Ira (Kepala Dinkes Kota, red),” ujar Bambang, usai meninjau persiapan hewan kurban, kemarin (14/11).
Disebutkan, kerja sama antara RS Kota dengan PT Askes sangatlah penting. Selain untuk kemajuan RS Kota, juga untuk pelayanan pemegang kartu Askes. “Mungkin sekarang izinnya lagi diproses,” pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Jambi Irawati Sukandar, saat dihubungi via telepon tidak menjawab.

Tidak ada komentar: