Locations of visitors to this page JAMBI GLOBAL: GUBERNUR LENGSER KE PRABON

Senin, 03 Januari 2011

GUBERNUR LENGSER KE PRABON

INDONESIA GLOBAL


Arnold Schwarzenegger turun dari kursi Gubernur California, Senin, dan membuat para penggemar serta pihak lain mengira-ngira karier dia selanjutnya.

Setelah tujuh tahun memimpin Golden State (nama lain California), bekas juara binaraga yang menjadi bintang film Terminator dan pengusaha itu meninggalkan California dalam keadaan krisis keuangan yang besar.

Namun, wawancara dengan surat kabar untuk menandai penyerahan wewenang kepada Jerry Brown asal Partai Demokrat, dua bulan setelah pemilu 2 November, Arnie (panggilan Schwarzenegger) mempertahankan semua keputusannya saat menjabat. "Hal penting mengenai pekerjaan saya selama tujuh tahun adalah Anda harus memiliki semangat. Anda tidak dapat takut," katanya kepada harian Los Angeles Times. "Anda harus mengetahui dengan cepat bahwa risiko politik yang Anda ambil bukanlah bunuh diri politik."

Meski ia membuat kagum banyak pihak dengan transformasinya sebagai seorang pendukung Republik yang liberal dan pembela lingkungan yang memenangkan kembali kursi gubernur pada 2006, peringkat jajak pendapat mengenai dirinya merosot beberapa tahun belakangan sejalan dengan kondisi ekonomi California yang menurun. Krisis anggaran tahun 2010 mendorong California yang tadinya menjadi kekuatan ekonomi terbesar kedelapan di dunia bila dianggap satu negara menuju ke jurang kebangkrutan, membuat peringkat kreditnya merosot tajam dan memaksa California untuk membayar tagihan dengan surat utang.

Meski para pengamat akan berhati-hati mengenai warisan politik Arnie, banyak dari mereka mengamati apa yang akan dilakukan pria berusia 63 tahun ini selanjutnya, terutama apakah ia akan kembali ke dunia film. "Apakah saya masih harus bersabar dan akan membintangi satu film dalam tiga atau enam bulan ke depan? Saya tidak tahu," tulisnya dalam akun "Twitter" miliknya, Oktober lalu.

Pada wawancara lain dengan Harian LA Times bulan lalu, ia mengakui bahwa ia punya banyak pilihan lain, mulai dari menulis buku otobiografinya atau menulis naskah pidato atau membuat proyek bisnis hingga menjadi orang di balik layar di Hollywood. "Sangat jelas bahwa ada beragam pilihan karena banyaknya jenis pekerjaan yang pernah saya lakukan, mulai dari industri kesehatan hingga lingkungan, masalah politik, menulis buku, memberikan pidato, dan beragam hal lain. Ada banyak pintu yang dapat terbuka."

Semua hal tersebut dimulai dari awal di kota kecil dekat Graz di Austria timur. Pada 1968 setelah memenangkan kontes binaraga, Arnie yang berusia 21 tahun dan masih miskin datang ke Amerika Serikat untuk mengejar cita-citanya.

Ia memperoleh gelar sarjana bisnis dan ekonomi dari Universitas Wisconsin dan menjadi seorang jutawan setelah memenangkan kontes Mr Universe sebanyak empat kali dan kemudian tidak menghiraukan ejekan mengenai aksennya saat ia memulai karier di dunia film.

Membintangi film Hollywood Terminator yang terkenal dengan ucapan "I'll be back" (Saya akan kembali) dan "Hasta la vista, baby" (selamat tinggal sayang) yang sekarang sudah menjadi bahasa Inggris, juga masih kerap ia gunakan saat menjadi politisi.

Pesona bintangnya tentu membantu Arnie untuk mengejar karier politik, bahkan ada pembicaraan mengenai dirinya yang akan bergabung dengan pemerintahan Obama untuk memegang peran di bidang lingkungan.

Ia tentu tidak memerlukan uang untuk mencari peruntungan di Hollywood. Ia dilaporkan mendapat 30 juta dollar AS untuk satu film dan menolak gajinya sebagai Gubernur California, belum lagi memperhitungkan keuntungan dari bisnis miliknya.

Arnie tetap bungkam mengenai kemungkinan kariernya pada akhir pekan lalu, tetapi menekankan bahwa apa pun yang ia lakukan bukan karena alasan keuangan. "Saya sudah aman secara keuangan untuk sisa hidup saya. Yang saya cari, bagaimana memperoleh kesenangan saat melakukannya karena saya yakin jangan pernah lakukan sesuatu hanya karena uang; perbuatlah sesuatu karena kamu menyukainya".

Tidak ada komentar: