Locations of visitors to this page JAMBI GLOBAL: EMPAT DUBES AKAN HADIRI FESTIFAL DANAU KERINCI

Jumat, 15 Oktober 2010

EMPAT DUBES AKAN HADIRI FESTIFAL DANAU KERINCI





JAMBI GLOBAL BY:TONI SAMRIANTO


net
Empat Duta Besar negara sahabat dan dua menteri Kabinet Indonesia Bersatu II berencana menghadiri Pesta Danau Kerinci atau Festival Masyarakat Peduli Danau Kerinci yang dilaksanakan 27‑31 Oktober 2010.
Kabag Humas Pemkab Kerinci Amri Swarta di Jambi, Rabu (6/10) mengatakan, setiap tahun daerahnya menggelar Festival Masyarakat Peduli Danau Kerinci (FMPDK).
Dua menteri Kabinet Indonesia Bersatu itu adalah Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi dan dan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik serta empat Duta Besar (Dubes) negara tetangga, yakni Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam dan Filipina dijadwalkan juga hadir.
FMPDK 2010 dikemas berbeda dengan tahun sebelumnya, tidak saja menyajikan budaya dan produk unggulan daerah setempat, namun juga dari sejumlah kabupaten di Provinsi Jambi.
Kabupaten dan kota lainnya di Provinsi Jambi juga diminta menyajikan kesenian dan budayanya, serta produk kerajinan dan industri rumah tangga unggulan.
Kegiatan FMPDK itu dipusatkan di pinggir Danau Kerinci, Desa Pulau Tengah, menyajikan ragam budaya dan aneka produk kerajinan serta industri masyarakat.

Tidak ada komentar: