Locations of visitors to this page JAMBI GLOBAL: WALIKOTA JAMBI ROMBAK PEJABAT ESELON

Sabtu, 16 Oktober 2010

WALIKOTA JAMBI ROMBAK PEJABAT ESELON

JAMBI GLOBAL BY:TONI SAMRIANTO

Kotabaru - Wali Kota Jambi Bambang Priyanto, kemarin (14/10), kembali merombak posisi pejabat Eselon III di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi, yang diwakili oleh asisten III Husim Kasim dan Kepala Badan Kepegawaian Daerah Eduard.
Pejabat yang dilantik di antaranya, M Fauzi Darwis, mantan Kepala Bagian (Kabag) Organisasi Setda Kota Jambi, dan Faunal Akhyar, mantan Kabag Hukum dan Perundang-undangan Setda Kota Jambi.

M Fauzi dilantik menjadi Kepala Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP), sedang Faunal turun menjadi Kepala Bidang (Kabid) Politik dan Organisasi di Kantor Kesbangpollinmas.

Posisi kabag organisasi kini diisi oleh M Mulyadi, mantan kabid politik, sedang kepala bagian hukum dan perundang-undangan kini dijabat oleh Amirullah, mantan sekretaris Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jambi.

Fahmi, mantan kabid penelitian dan pengembangan badan perencanaan pembangunan daerah (Bappeda) dilantik menjadi sekretaris Bappeda. Sedangkan Kabid Penelitian dan Pengembangan Bappeda kini dijabat oleh Nela Erfina, mantan Kabid Perekonomian Bappeda Kota Jambi.

Kemudian dilantik juga Afriantoni, mantan Kasubid Pertanian Bappeda menjadi Kabid Perekonomian Bappeda. Yan Maria Fita, staf di kantor Kelurahan, Kecamatan Telanaipura dilantik menjadi Kasubag Sarana dan Prasarana di bagian Ekonomi Setda Kota Jambi.

Dikatakan oleh Husin Kasim dalam sambutannya, para pejabat harus loyal pada pimpinan, dan bertanggung jawab terhadap jabatan, profesional, serta harus tunduk pada prosedur yang telah ditetapkan.

Usai dilantik, M Fauzi Darwis, Kepala Kantor PTSP mengatakan, akan segera menginventarisir kebutuhan-kebutuhan kantor PTSP. Sebab, gedung PTSP belum dioperasikan dan peraturan daerah tentang PTSP belum diparipurnakan, termasuk staf yang akan bekerja di kantor itu.

Terpisah, pelantikan pejabat eselon III di Dinas Tata Ruang dan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Jambi juga dilakukan di waktu yang bersamaan. Beberapa pejabat eselon III di Dinas Tata Ruang dan Dinas Pekerjaan Umum di-nonjob-kan.

Tidak ada komentar: